Dua Kapal Perang Jenis LST Docking di Semarang


19 Agustus 2012, Semarang: Kepala Dinas Pemeliharaan Kapal (Kadisharkap) Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) Kolonel Laut (T) Rachmat Hartoyo, S.Sos. bersama Inspektur Kolinlamil Kolonel Laut (P) Chairil Hapri, S.E. melaksanakan peninjauan ke KRI Teluk Manado-537 dan KRI Teluk Lampung-540 yang tengah melaksanakan docking di PT. Dock Jasa Marina Indah, Semarang.

Pada kesempatan tersebut Kadisharkap mengatakan, untuk mewujudkan kesiapan alutsista Kolinlamil secara optimal, KRI Teluk Manado-537 dan KRI Teluk Lampung-540 melaksanakan docking di PT. Dock JMI Semarang. Adapun tujuan pemeliharaan maupun perbaikan yang dilaksanakan terhadap Kapal jenis Frosch ini, merupakan perbaikan rutin KRI dalam menunjang kesiapan tugas operasi.



Lebih lanjut dikatakan Kadisharkap, Kegiatan peninjauan ini dimaksudkan untuk mengetahui sejauhmana perkembangan pekerjaan docking KRI Teluk Manado-537 dan KRI Teluk Lampung-540 yang saat ini memasuki tahap pengerjaan.

Dalam pelaksanaan docking di PT.Dock JMI Semarang yang dilaksanakan kurang lebih 10 hari ini merupakan pelaksanaan docking rutin, sebelum turun dock dilaksanakan pengecekkan terhadap semua item perbaikkan dan cek kebocoran serta pelaksanaan Sea Trial setelah kapal turun Dock, ujarnya.

Sumber: Kolinlamil


Recommended Posts :

0 comments:

Post a Comment - Back to Content

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))